CARDIFF – Gelandang Real Madrid, Toni Kroos, memuji penampilan rekan setimnya, Cristiano Ronaldo yang mencetak dua gol di final Liga Champions 2016-2017. Di laga tersebut, Madrid berhasil mempertahankan gelar kompetisi antarklub benua Eropa usai mengalahkan Juventus dengan skor 4-1.
Bermain di Stadion Millennium, Cardiff, Wales, Minggu (4/6/2017) dini hari WIB, kedua tim sempat bermain imbang 1-1 di babak pertama. Namun Los Blancos -julukan Madrid- tampil impresif di babak kedua dengan menambah pundi-pundi golnya.
Dalam laga penuh gengsi tersebut, gol Madrid tercipta melalui Cristiano Ronaldo di menit 20 dan 64, Casemiro (61’) dan Marco Asencio (90’). Sementara si Nyonya Tua -julukan Juventus- hanya bisa membalas lewat gol Mario Mandzukic di menit 27.
Kroos mengatakan, Ronaldo mempunyai peran penting di timnya. Ia menilai pemain berkebangsaan Portugal itu mampu mencetak gol di saat yang tepat seperti laga final Liga Champions musim ini.
“Semua orang tahu peran Cristiano Ronaldo sangat penting bagi Madrid. Sebagai tim, kami bermain sangat baik di perempatfinal, semifinal, hingga final. Kami membutuhkan sosok pemain yang dapat mencetak gol dan Ronaldo melakukannya lagi,” kata Kroos, mengutip dari Soccerway, Minggu (4/6/2017). (okz)

